Rencana traveling tentu membuat kita bersemangat mewujudkannya. Berbagai
persiapan pun akan kita lakukan secara cermat. Termasuk menyiapkan asuransi perjalanan online. Karena asuransi perjalanan sangat penting untuk mendukung kegiatan traveling di dalam dan luar negeri.
Hal lainnya yang tak kalah penting
adalah pengetahuan tentang angkutan umum yang akan kita gunakan. Kita tak perlu
ragu menggunakan angkutan umum karena harganya ekonomis dan praktis. Ikuti
beberapa cara ini agar tetap aman dan nyaman naik angkutan umum saat traveling:
Mencari Tahu Trayek Terlebih Dahulu
Trayek angkutan umum merupakan hal utama
yang wajib kita ketahui saat kita merencanakan traveling. Kalau kita sudah mengetahui tentang trayek tersebut, maka
kita leluasa menentukan rute perjalanan. Kita bebas mengunjungi objek wisata
maupun tempat-tempat umum lainnya yang dilewati oleh angkutan umum. Risiko
tersesat di tempat traveling pun
dapat diminimalkan.
Mengandalkan Angkutan Umum yang Tarifnya Tetap
Ada angkutan umum yang tarifnya semakin
mahal bila jarak tempuhnya semakin jauh. Namun ada pula angkutan umum yang
tarifnya tetap untuk jarak dekat maupun jauh. Jika kita mengandalkan angkutan
umum yang tarifnya tetap, kita tentu bisa menghemat pengeluaran. Hal ini sangat
menguntungkan terutama bila kita ingin bepergian ke tempat yang jauh.
Memilih Angkutan Umum yang Kelihatan Aman
Alangkah lebih baik jika kita memilih
angkutan umum yang penumpangnya cukup ramai dan kacanya transparan. Karena
risiko kriminalitas di angkutan umum yang sepi tentu lebih tinggi dan lebih
riskan. Usahakan untuk berkonsentrasi penuh dan tidak tertidur selama bepergian
dengan angkutan umum.
Selalu Menyiapkan Uang Pas
Menyiapkan uang pas saat naik angkutan
umum akan mempermudah kita ketika turun dari angkutan umum tersebut. Simpanlah
uang pas di tempat yang aman. Jangan membuka dompet yang berisi banyak uang sewaktu
naik angkutan umum. Jadi, sebaiknya kita menempatkan uang pas untuk angkutan
umum dalam dompet khusus.
Sekarang saatnya kita melawan rasa
khawatir ketika naik angkutan umum di tempat traveling. Nikmati perjalanan yang menyenangkan dan aman dengan
perencanaan traveling yang matang
sedini mungkin.
0 comments:
Post a Comment